Kabarirwan ( Slawi )
Pemerintah Kabupaten Tegal
kembali mencatat langkah penting dalam upaya penguatan sektor kebudayaan
daerah. Melalui diterbitkannya Peraturan Bupati (Perbup) tentang
Penyelenggaraan Pemajuan Kebudayaan Daerah, kini Kabupaten Tegal memiliki dasar
hukum yang kuat dalam mengelola dan mengembangkan ekosistem kebudayaan di
wilayahnya.
“Alhamdulillah, terima kasih
kepada Bupati Tegal, H. Ischak Maulana Rohman, dan Wakil Bupati Ahmad Kholid
atas dukungannya hingga Perbup ini resmi diterbitkan,” ujar Ki Haryo Susilo
Enthus Susmono, Ketua Dewan Kebudayaan Kabupaten Tegal dalam siaran pers pada
Rabu ( 12/11/2025)
Baca Juga : https://kabarirwan.blogspot.com/2025/11/retakan-ditemukan-pada-proyek-irigasi.html
Menurutnya, Perbup ini akan
menjadi acuan bagi pemerintah, lembaga kebudayaan, dan masyarakat untuk terus
bersemangat menghidupkan ekosistem kebudayaan di Kabupaten Tegal.
“Perbup Pemajuan Kebudayaan
ini bukan sekadar dokumen administratif, tetapi merupakan manifestasi dari
komitmen bersama untuk menata dan menghidupkan kembali kebudayaan lokal. Dengan
payung hukum ini, setiap unsur masyarakat memiliki arah yang jelas dalam menjaga,
mengembangkan, dan memanfaatkan potensi budaya daerah,” tegas Ki Haryo.
Menurutnya, Kabupaten Tegal
kini juga dinilai menjadi daerah percontohan nasional dalam hal penataan
birokrasi kebudayaan.
Langkah ini dinilai luar
biasa karena diiringi dengan program inovatif, yaitu “Desa Bangga Budaya” —
program peningkatan perekonomian berbasis potensi kebudayaan desa.
Program ini mendorong setiap
desa untuk menggali dan mengelola potensi budaya lokal sebagai kekuatan ekonomi
kreatif, sekaligus memperkuat identitas daerah.
“Melalui kerja sama dengan
Bappedalitbang Kabupaten Tegal, kami sedang berikhtiar untuk mengajukan
Kabupaten Tegal meraih penghargaan dari Kementerian Kebudayaan RI,” imbuh Ki
Haryo Susilo Enthus Susmono.
Baca Juga : https://kabarirwan.blogspot.com/2025/11/pengadaan-barang-dan-jasa-pemerintah.html
Ia mengajak seluruh
masyarakat Kabupaten Tegal untuk memberikan doa dan dukungan agar upaya
tersebut berjalan lancar.
“Kabupaten Tegal Bangga
Berbudaya, Bahagia Berbudaya,” menjadi semangat bersama dalam mewujudkan daerah
yang maju, sejahtera, dan berkarakter melalui jalan kebudayaan".( *** )
Artikel sejenis dapat dibaca di beritalidik.com

